Together is much more greater than alone

Semasa masih di Kediri saya terbiasa melakukan segala sesuatu seorang diri, mama saya mendidik saya menjadi seseorang yang mandiri, hampir segala hal saya lakukan sendiri tanpa bantuan orang lain, selepas saya dari Kediri, meninggalkan rumah menuju Surabaya untuk kuliah, saya tidak mengalami kesulitan yang berarti karena memang sedari kecil sudah didik untuk menjadi anak yang mandiri.

Ketika kuliah saya menemui beberapa teman yang sampai hari ini pun kami masih menjalin hubungan walau tidak sesering dulu. Hampir semua mata kuliah kami selalu bersama, lalu belajar dan mengerjakan tugas bersama-sama tanpa saya sadari pun ternyata IpK kami pun hampir sama dan bahkan kami lulus bersama-sama, masa-masa yang menyenangkan dan indah, saya bangga pada masa-masa itu.

Ketika kami sudah lulus mulailah kami menjalani jalan kami masing-masing, sampai hari ini saya merindukan kebersamaan kami dulu, Ketika saya menjalani jalan hidup saya, saya mulai kembali sendiri mengejar suatu tujuan, entah itu mengerjakan suatu project atau berniat untuk mempelajari sesuatu, mayoritas yang saya kerjakan selalu gagal atau berhenti di tengah jalan, saya sendiri sempat tidak tahu sebabnya kenapa semuanya ini bisa terjadi. Apakah saya ini memang tidak bisa apa-apa? kenapa banyak hal yang saya kerjakan gagal tidak seperti masa-masa kuliah yang semuanya hampir selalu berjalan sesuai dengan rencana? sering kali berfikir mungkin aku kurang fokus atau kurang keras berusaha setelah 3 tahun mengalami kondisi yang seperti itu terus. akhir di tahun 2010 saya menemukan jawabannya.

Sebelum saya lulus, saya sudah bekerja menjadi seorang guru dan setelah saya lulus saya masih menjadi guru kurang lebih 2 tahun, saya berada di lingkungan guru, dimana guru selalu lebih "pintar" dari muridnya, sehingga tidak ada tantangan buatku untuk lebih maju jika aku memberikan suatu tantangan terhadap pekerjaan, hampir bisa dipastikan mendapat tentangan dari guru-guru lain yang sudah merasa nyaman dengan kondisi tanpa tantangan. Saya berusaha memberikan motivasi kepada diri sendiri untuk menjadi lebih baik tapi kenyataan tidak semudah kelihatannya. Memang dalam hal-hal yang berkaitan dengan proses pembelajaran saya merasa saya menjadi lebih berkembang tetapi ada hal-hal yang ingin saya kembangkan di luar bidang pengajaran sasngat sulit untuk mengembangkan.

Setelah itu saya bekerja di suatu perusahaan kontraktor yang tidak ada hubungannya sama sekali dengan kuliah saya, saya mempelajari banyak hal baru di sana, karena memang bidang sipil adalah sesuau yang baru, Untuk pekerjaan yang saya lakukan sehari-hari saya merasa sudah bekerja dengan baik tapi tetap saja jika saya ingin mengembangakan diri di luar pekerjaan masih susah.

Akhirnya saya menyadari bahwa lebih baik kita bekerja sesuai dengan minat kita dan kembali lah saya ke bidang IT menjadi programmer, kenapa hal ini tidak saya lakukan dari dulu? mungkin dulu saya sudah "terlanjur" nyaman menajdi seorang guru dan enggan untuk pindah ke jalur yang semestinya tapi kenapa ssaya melakukan kesalahan lagi dengan bekerja di perusahaan kontraktor, pada waktu itu saya sedang beruntung :D saya tidak mencari pekerjaan tetapi di tawari pekerjaan... jadi saya tidak terlalu berfikir panjang.

Ketika saya kembali menjadi programmer, pada awalnya terasa cukup berat karena saya sudah lupa sebagian besar teknik pemrograman yang saya kuasai dulu, tapi tetap terus berusaha, akhirnya perlahan-lahan kemampuan saya pun kembali meski cukup susah perjuangannya tapi rasanya memang lain jika kita bekerja sesuai dengan minat kita meski susah pun terus di jalani dengan senang hati :) terlebih lagi sekarang saya tidak bekerja sendirian tetapi dengan tim, teman itu memang membuat proses menjadi lebih ringan karena kita mengerjakan sesuatu bersama-sama jika kita mengerjakan sesuatu sendiri pasti terasa lebih berat.

Terlebih lagi ketika bekerja di tempat yang baru ini di mana pengembangan diri selalu dituntut, menjadi semakin berkembanglah diri ku ini karena dituntut untuk selalu belajar sesuatu yang baru :D

Terima kasih Tuhan untuk semua hal yang terjadi sehingga saya lebih memahami semua ini.

Comments

Popular posts from this blog

Operasi Lipoma

Freeze Panes di PHP/java script

My little brother 22nd birthday